Hari Pendidikan Nasional, MNC Peduli dan Global Prestasi School Ajak Murid Galang 1000 Buku

Selasa, 2 Mei 2023

Jakarta – Pada momen hari pendidikan nasional (Hardiknas), murid dari Global Prestasi School menunjukkan kepeduliannya terhadap pendidikan melalui donasi buku kepada MNC Peduli. Ribuan buku berhasil dikumpulkan pada Selasa (2/5/23).

Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan dapat menumbuhkan kepedulian para murid terhadap anak-anak lain yang kurang beruntung dalam mendapatkan akses literasi. Tentunya kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan literasi anak Indonesia.

Buku yang berhasil dikumpulkan akan disalurkan MNC Peduli kepada sejumlah taman baca mandiri di berbagai daerah di Indonesia.

Head of CSR MNC Group mengatakan, bahwa MNC Peduli berharap agar nilai-nilai kepedulian pada para siswa perlu terus dibangun. “Sesuai dengan program kami yaitu Generasi Cerdas Anak Bangsa, bahwa anak-anak masa depan tidak hanya pintar secara akademis tapi juga memiliki soft skill salah satunya dengan memahami nilai-nilai kepedulian sosial,” ujar Havid.

Tengku Havid juga menyampaikan, misi dari kegiatan ini juga meningkatkan literasi anak Indonesia yang saat ini masih rendah. “Dengan memberikan buku bacaan yang menarik, semoga dapat menarik minat anak-anak untuk membaca,” kata Havid.